Tony Hawk Ungkap Rencana Tony Hawk’s Pro Skater 3+4 Remake yang Dibatalkan Activision

Gaming 22 Jun 2022

Nama Tony Hawk sangatlah dikenal bukan hanya dari kalangan skateboarder, namun juga dari kalangan gamer berkat game Tony Hawk’s Pro Skater dengan Vicarious Vision sebagai developer dibalik game skateboarding paling populer.

Bagi kalian yang belum tahu, Vicarious Vision telah diakuisisi oleh Activision pada 2021 silam, bahkan sempat merilis versi remaki berjudul Tony Hawk’s Pro Skater 1+2 yang terbilang sukses di pasaran.

Dengan melihat kesuksesan tersebut, versi remake selanjutnya dari Tony Hawk’s Pro Skater menjadi masuk akal. Sayangnya, pernyataan dari Tony Hawk baru-baru bisa dibilang berita yang cukup mengecewakan.

Sempat Direncanakan, Namun Dibatalkan

Pada livestream Twitch yang dilakukan oleh anggota Vicarious yaitu andyTHPS dan Tony Hawk, Skateboarder legendaris ini mengatakan beberapa fakta tentang versi remake Tony Hawk's Pro Skater 3+4.

Tony Hawk mengatakan bahwa rencana remake tersebut sempat mengemuka setelah 1+2 dirilis, namun Blizzard mencari developer lain setelah mengakuisisi Vicarious.

"Itulah rencananya, bahkan sampai hari rilis [Tony Hawk's Pro Skater 1 + 2], kami akan melanjutkan ke 3+4, dan kemudian Vicarious [Visions] terserap, dan kemudian mereka mencari pengembang lain, dan kemudian berakhir begitu saja.”

Menurut Tony, beberapa proposal sempat diajukan namun Activision Blizzard masih belum puas dengan proposal tersebut, sehingga tidak ada kelanjutan dari proyek tersebut.

“Faktanya adalah [Activision] mencoba menemukan developer untuk mengerjakan 3+4 tetapi mereka tidak benar-benar mempercayai siapa pun seperti yang mereka lakukan pada Vicarious, jadi mereka mengambil tawaran lain dari studio lain, seperti 'apa yang akan kamu lakukan dengan THPS?', dan mereka tidak menyukai apapun yang mereka dengar, jadi begitulah.”

Mungkin informasi ini mengecewakan  banyak sekali fans yang menunggu Tony Hawk's Pro Skater 3+4. Namun, Activision Blizzard sendiri ingin memastikan Tony Hawk's Pro Skater 3+4 akan memiliki kualitas yang sama dengan 1+2.

Tony Hawk Pro Skater 1+2 sendiri sudah rilis untuk PlayStation 5, Xbox Series, PlayStation 4, Xbox One, Switch, dan PC melalui Epic Games Store.

Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (๑>◡<๑). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)