[GJAW 2023] Berapa Harga Toyota Agya dan Daihatsu Ayla Generasi Terbaru?

Otomotif 10 Mar 2023

Mediaformasi.com - Setelah diperkenalkan di suatu acara terpisah sebelum gelaran IIMS 2023 pada Februari silam, Toyota Agya dan Daihatsu Ayla terbaru resmi dipajang di gelaran Gaikindo Jakarta AutoWeek 2023 yang digelar mulai Jum'at (10/3) sampai Ahad (19/3). Bahkan pengunjung GJAW 2023 dapat melihat interior dari duo LCGC andalan Astra International yang memiliki saudara kembar bernama Perodua Axia ini.

Tapi, yang menjadi hal menarik dari hadirnya dua mobil ini di gelaran GJAW 2023 ini adalah harganya. Pasalnya, saat IIMS kemarin, Daihatsu dan Toyota belum mengumumkan harga resmi dari pesaing utama Honda Brio ini.

Daihatsu Ayla

Kita mulai dari Daihatsu Ayla, yang sekarang hadir dalam 3 varian yakni 1.0 M (Manual Only), 1.0 X dan 1.0 X ADS (Manual dan CVT) serta 1.2 R dan 1.2 R ADS (Manual dan CVT). Dan tak seperti di generasi sebelumnya, varian D alias varian paling basic dari sebuah Ayla kini absen di generasi keduanya.

Dengan absennya varian D (termasuk D+) ini membuat harga Daihatsu Ayla yang paling murah (M 1.0 M/T) dipatok di angka 135,8 jutaan rupiah. Sementara untuk harga Daihatsu Ayla termahal untuk varian bermesin 1.000cc (X 1.000 M/T / CVT dan X ADS) dipatok mulai dari 148,7 juta sampai 174,6 juta.

Untuk varian bermesin 1.200cc hanya ditawarkan di varian R dan R ADS (M/T dan CVT) yang dijual mulai dari 165,8 juta sampai 191,7 juta. Dan di varian tertinggi ini, nampaknya fitur A.S.A yang ada di Rocky dan Xenia pun absen.

Toyota Agya dan Toyota Agya GR Sport

Berbeda dari Ayla, Toyota Agya masih mempertahankan varian E sebagai varian terendahnya. Hanya saja, baik di varian E maupun G, sudah dibekali mesin 1.200cc dan opsi transmisi manual dan CVT (khusus di Agya G).

Agya yang masuk skema LCGC ini dijual mulai dari 167,9 juta sampai 191,4 juta. Dan semua varian Agya yang masuk ke skema LCGC dan varian GR Sport ini tidak hadir dengan varian berteknologi TSS.

Sementara itu, untuk varian GR Sport hadir dengan mesin 1.200cc dengan opsi transmisi manual dan CVT, serta adanya ubahan pada kaki-kaki dan steering untuk meningkatkan handling dan juga opsi warna single-tone dan two-tone. Dan berhubung Agya GR Sport ini merupakan varian Agya yang tidak masuk skema LCGC, maka harga jual dari Agya GR Sport pun sudah menyentuh 250 jutaan.

Agya GR Sport dijual mulai dari 237,5 juta sampai 253,5 juta rupiah. Adapun untuk mendapatkan opsi warna two-tone bisa menambah 2,5 juta rupiah.

Tag

Ilham Purnama Sadik

Pecinta Otomotif yang punya tiga oshi : Suisei, Hanasaru dan IONIQ 5. Juga menulis di SuaraMerdeka.com pada hari kerja