T1 Lee 'Faker' Sang-hyeok (Sumber: Riot Games)

Lee 'Faker' Sang-hyeok Terpilih Jadi Tokoh LOL Hall of Legends

Gaming 24 Mei 2024

Pemain League of Legends asal Korea Selatan dengan nama dalam game Faker menjadi pemain pertama yang ditunjuk oleh League of Legends Esports untuk mendapatkan penghargaan Hall of Legends yang pertama.

Riot Games memperkenalkan Hall of Legends pada awal tahun 2024, mereka mengumumkan bahwa akan secara resmi memilih pemain-pemain yang memiliki dampak positif pada permainan, olahraga serta bagian dari komunitas League of Legends.

Melalui situs kanal Youtube, League of Legends merilis untuk video promosi Hall of Legends untuk Faker, dan untuk film panjangnya sendiri akan dirilis di situs kanal Youtube League of Legends pada 14 Juni 2024.

Selama 12 tahun lebih, Faker memperlihatkan kepiawaiannya dalam bermain League of Legends, menjadi pemain satu-satunya yang berhasil menjuarai tuarnamen League of Legends domestik LCK sebanyak 10 kali, turnamen internasional MSI sebanyak dua kali, dan World Championship sebanyak empat kali. Serta di mata internasional ia juga dijuluki 'Raja Iblis Abadi'. Faker memberikan inspirasi kepada jutaan penggemar di seluruh dunia.

'Faker benar-benar sosok paling ikonik dan berpengaruh dalam sejarah League of Legends dan esports,' ungkap John Needham, President Esports di Riot Game seperti dikutip dari lolesports.com.

"Namanya identik dengan prestasi di LoL Esports, dan dia pantas jadi yang pertama menempati Hall of Legends," lanjutnya.

Riot Games akan mengadakan acara peringatan, dan meluncurkan tiket acara yang melihat kembali perjalanan Lee Sang-hyeok dan menyoroti momen serta pencapaiaanya selama ini. Acara offline ini akan diadakan di 'Hiker Ground', Seoul, dan berlangsung dari 29 hingga 16 Juni 2024.

Mercedes-Benz juga ikut mempersembahkan karya yang istimewa untuk Faker, dengan memadukan dunia nyata dengan dunia League of Legends. Mengusung gaya dari seni khas game tersebut, dan artwork-nya sendiri akan menampilkan detail atas pencapaian terbesar faker, Mercedes-AMG SL 63 kustom.

Penghargaan T1 Faker Mercedes-Benz (Sumber: Powerups.es)

"Sebagai partner otomotif resmi dari semua event global League of Legends Esports, Mercedes-Benz bangga bisa turut menjadi bagian dari Hall ol Legends, dan memberikan penghargaan kepada Faker sebagai pernerima pertamanya," ucap Britta Seeger, anggota Board of Management Mercedes-Benz Group AG, Marketing & Sales, dikutip dari lolesports.com.

Selain itu Faker juga akan diberi sebuah penghargaan event dalam game dengan mengajak penggemar untuk merayakan pemain pro di Rift untuk mendapatkan item aksesori khusus, koleksi, dan skin khusus yang bertema Demon King untuk mengabadikan perjalanan Faker menuju puncak. Informasi lainnya mengenai event dalam game dan konten lainnya akan diumumkan dikemudian hari.

Tag